Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2009

Menghilangkan Kerak Pada Lantai Keramik Kamar Mandi

Menghilangkan noda kerak pada kamar mandi pada dinding keramik, lantai keramik, bak mandi ataupun pada kloset memang susah. Jika kamar mandi anda sudah biasa dibersihkan secara teratur, maka noda kerak akibat lumut ataupun noda sabun relatif mudah untuk dihilangkan dengan cairan pembersih atau dengan asam sitrat alias sitrun seperti yang sudah kami posting di artikel yang lalu. Namun jika noda kerak pada kamar mandi tersebut terlanjur bandel alias susah dibersihkan, maka cairan pembersih seakan tak berdaya untuk mengikis kerak tersebut. Anda jangan terlanjur pesimis dulu hingga memutuskan untuk membongkarnya, karena masih ada cara lain menghilangkan noda kerak yang terlanjur membandel yaitu dengan menggunakan bubuk kaporit. Caranya mudah saja, yaitu sebagai berikut : 1.Siram noda kerak yang hendak dihilangkan dengan air panas 2.taburkan bubuk kaporit secara merata 3.biarkan selama kurang lebih setengah jam 4.siram dengan air bersih 5.gosok sekali lagi dengan air sabun 6.bilas terakhi...

Memilih Anting Anting Yang Sesuai

Apakah model anting yang baru anda beli cocok dengan bentuk wajah? Sebaiknya terlebih dahulu memperhatikan bentuk wajah Anda, agar anting-anting yang Anda beli sesuai penampilan dan proporsional dengan wajah Anda sehingga mampu menambah kecantikan anda. Menyesuaikan aksesori anting-anting dengan bentuk wajah sangat penting. Agar tidak terjebak dengan kesan salah gaya atau salah mode. Berikut beberapa langkah memilih anting-anting yang pas dengan bentuk wajah. Wajah Bulat Anda yang memiliki bentuk wajah bulat, anting-anting yang cocok adalah yang berukuran panjang. Karena ini untuk menyeimbangkan bentuk bulat wajah Anda. Anda dapat memilih anting panjang dengan bentuk seperti oval atau persegi panjang. Hindari anting bulat (loops earring) yang sedang tren, karena model ini hanya akan menambah kesan bulat wajah Anda. Wajah Oval Khusus Anda yang memiliki wajah oval dapat mengenakan model anting apa saja, karena wajah Anda adalah bentuk wajah ideal. Anda bisa mengoleksi anting-...

Mitos salah dalam olahraga

Apa saja mitos yang salah dalam berolahraga 1. Anda telah berolahraga dengan maksimal bila sudah merasa sakit. Salah. Anda tak perlu sampai sakit ketika berolahraga. Merasa sakit pada saat melakukan gerakan baru memang wajar-wajar saja. Tapi sakit dengan merasa sakit berbeda, lo. Agar program olahraga Anda berhasil, Anda tak perlu memaksa otot-otot sampai sakit. Bila itu terjadi, Anda justru harus berhenti. 2. Aerobik adalah olahraga yang terbaik. Salah. Program latihan yang baik adalah yang seimbang, sehingga Anda perlu juga melatis keluwesan tubuh dan juga stretching. 3. Tubuh Anda akan tampak berotot bila melakukan latihan penguatan otot. Salah. Anda tak perlu khawatir. Wanita pada umumnya tidak memiliki hormon testosteron yang cukup yang menyebabkan otot terbentuk seperti yang terjadi pada kaum pria. 4. Anda harus melakukan olahraga berat agar program latihan Anda berhasil. Salah. Anda tidak perlu memaksa diri agar mendapatkan manfaat berolahraga. Anda justru terancam overtrained j...

CARA MERAWAT SANSIVERA

Tanaman Sansivera biasa juga disebut lidah mertua ini adalah favorit pecinta indoor plant. Tanaman yang satu ini karakternya cenderung menyukai kondisi kering daripada lembab. Karana punya sifat ini membuat sansiviera relatif tahan lebih lama berada dalam ruangan. Kunci utama agar tanaman ini mampu berumur panjang, adalah media tanam yang tepat. Pilih media tanam berupa pasir, sekam, pupuk kandang dan tanah dengan perbandingan 2:2:0,5:1. Anda juga bisa menggunakan formula media tanam berupa pasir, sekam bakar, dan pakis, dengan perbandingan 1:1:1. Atau media berupa arang tumbuk, sekam mentah, kompos daun, cocopeat, dengan sedikit tanah. Media tanam ini akan menjamin kelancaran drainase sehingga suasana tidak lembap. Jangan lupa, beri styrofoam, kerikil kasar, pecahan genting/ bata di dasar pot untuk mengurangi risiko media menjadi padat dan menyimpan air terlalu banyak. Dan bila pertumbuhan tanaman mulai lambat atau media sudah mulai padat, lakukan penggantian media atau lakuka...

Memberi Rasa Percaya Pada Orangtua ke Anak

1. Selalu ada untuknya Biasakan anak anda bercerita dan bicara tentang pengalamannya setiap hari. Tanyakan, bagai mana perasaannya. Biarkan anak mengutarakan ide, perasaan, dan ketakutannya secara terbuka. Dengarkan, jangan menggurui. Berusahalah agar Anda selalu ada di di sisinya ketika ia membutuhkan. Dorong anak untuk mengutarakan perasaannya secara kreatif dengan membuat tulisan atau lewat gambar. 2. Konsisten Ciptakan rutinitas yang jelas dan konsisten. Ini akan membantu anak merasa aman dan terlindungi sehingga ia dapat belajar dengan jelas pula, apa yang benar dan yang salah. Jadi, bertindaklah selalu konsisten 3. Sekali katakan TIDAK, tetap TIDAK Jika Anda berkata "Tidak", pastikan hal itu benar-benar pernyataan "Tidak" dan Anda serta pasangan bersepakat bahwa hal itu harus dipatuhi sesuai aturan. Jangan memberi ancaman hukuman, berteriak. Anak ingin mengetahui apa arti "Tidak" dari Anda, yang benar-benar berarti TIDAK. 4. Jangan simpa...

Cara Mencegah Rambut Rontok dan Botak

Rambut adalah mahkota, dan semua orang berusaha mendapatkan rambut yang indah. Umumnya kerontokan rambut pada manusia melalui tiga tahapan. Yang pertama adalah alopesia areata, ini adalah suatu kondisi ketika sistem kekebalan mulai menyerang akar rambut. Tahap kedua adalah alopesia total, ketika rambut mulai mengalami kerontokan yang dimulai dari kulit kepala. Tahap terakhir adalah alopesia universal, saat seseorang kehilangan semua rambut dari tubuhnya dan menjadi botak total. Untuk mencegah kerontokan rambut, cobalah lakukan enam cara mudah di bawah ini: 1. Perhatikan apa yang dimakan. Vitamin A, B, C dan E sangat penting untuk pertumbuhan rambut baru. Oleh karena itu rajinlah mengonsumsi makanan yang kaya akan empat vitamin tersebut. 2. Berhenti merokok. Kandungan yang terdapat dalam rokok sangat jahat bagi tubuh kita dan dapat mengurangi peredaran aliran darah ke kulit kepala yang menyebabkan kerontokan rambut. Ini adalah tantangan besar bagi para perokok. Namun bila in...

Mencegah Kerutan Pada Kulit dengan Tomat

Tomat sudah terkenal sebagai buah yang banyak mengandung Lycopene. Zat ini dipercaya dapat mencegah kerut dan bintik hitam pada kulit akibat sinar matahari. Dari penelitian yang pernah dilakukan, sekitar 80% kerut di kulit manusia disebabkan oleh sinar matahari. Lycopene yang ada di dalam buah tomat merupakan salah satu antioksidan ampuh dan efektif. Zat ini mampu mengurangi proses penuaan dini yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari. Apalagi negara kita yang beriklim tropis sangat berlimpah dengan sinar matahari. Mengkonsumsi pasta tomat yang kaya Lycopene, secara dramatis dapat mengurangi kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar matahari. Lycopene adalah antioksidan yang sangat ampuh dalam mencegah kerusakan kulit yang disebabkan oleh radikal bebas. Tambahkan tomat yang dimasak ke dalam menu anda seperti spaghetti, pizza, sup, atau makanan lainnya. Lebih baik memakan tomat yang sudah dimasak daripada yang masih mentah. Meski tomat mentah mengandung banyak Lycopene tet...

Nutrisi Untuk Rambut Sehat

Rambut adalah mahkota wanita. Sayangnya, banyak perempuan memiliki mahkota yang kusam dan tidak terawat. Anda mungkin sudah mencoba berbagai shampo dan kondisioner namun hasilnya tetap tidak memuaskan. Sudah saatnya anda mencoba upaya menyehatkan rambut dari dalam melalui makanan. Makanan yang kaya akan zat gizi bila masuk ke dalam tubuh sangat mempengaruhi serta menghasilkan kesehatan tubuh dan rambut yang sehat. Zat besi diperlukan untuk mengangkut oksigen yang cukup ke rambut anda. Tanpa cukup besi, rambut dan kantung-kantung rambut terpaksa kekurangan oksigen. Makanan yang kaya akan zat besi adalah daging merah, sayuran berdaun gelap atau tumbuhan polong-polongan. Zinc (seng) sangat penting untuk mencegah rambut rontok dan membangun protein rambut yang terdapat dalam makanan seperti daging dan seafood yang mengandung kadar seng sangat tinggi. Tembaga juga dibutuhkan dalam pigmentasi rambut sehingga rambut anda akan berwarna alami. Makanan yang kaya tembaga adalah kerang-kerang...

Obat Alami Saat Liburan

Sebelum pertolongan yang lebih memadai didapatkan, secara tradisional Anda bisa memanfaatkan tumbuhan obat yang kini mulai banyak dikelola oleh perorangan atau kelompok. Gangguan kesehatan atau kecelakaan bisa terjadi kapan dan di mana saja, termasuk bila Anda sedang berlibur bersama keluarga. Sebelum menemukan dokter, coba beberapa resep obat tradisional berikut ini untuk mengatasi gangguan yang Anda alami. Liburan sekolah anak sudah tiba. Tentunya banyak kegiatan yang ingin Anda lakukan, termasuk pergi ke berbagai tempat yang selama ini belum pernah Anda kunjungi bersama keluarga. Namun, siapa yang tidak sedih bila ketika tengah menikmati perjalanan itu Anda mengalami gangguan, padahal diperlukan waktu yang cukup lama untuk memperoleh bantuan yang benar-benar profesional? Sebelum pertolongan yang lebih memadai didapatkan, secara tradisional Anda bisa memanfaatkan tumbuhan obat yang kini mulai banyak dikelola oleh perorangan atau kelompok. Menurut Endah Lasmadiwati, ahli akupresur y...

Mengusir Nyamuk Dengan Cara Alami

Nyamuk bisa berbahaya, banyak penyakit yang ditularkan oleh nyamuk seperti DBD dan Malaria. Rumah kita terancam oleh nyamuk yang nakal setiap hari. Namun kalau anda tak tahan dengan aroma obat nyamuk apalagi yang bakar, ada cara lain untuk mengatasinya. Yaitu dengan meletakkan tanaman yang tidak disukai nyamuk di salah satu sudut rumah anda atau di pekarangan. Tanaman apa sajakan itu? Lavender Tumbuhan lavender kerap kali digunakan sebagai bahan dasar lotion anti nyamuk. Bunga lavender memiliki aroma yang sangat harum. Tak perlu diproses menjadi pelembab kulit, cukup gosokkan bunga ini ke tubuh, dijamin nyamuk tak ada yang mau nempel dengan kulitmu. Akar Wangi Tumbuhan akar wangi dapat mengendalikan populasi nyamuk deman berdarah. Nyamuk demam berdarah konon sangat takut menghadapi tumbuhan akar wangi. Bau ngengat yang keluar dari tumbuhan ini cukup mematikan untuk nyamuk jenis itu. Suren Jika anda memiliki lahan pekarangan luas dan dipenuhi dengan pepohonan, ada bagusnya anda menanam...

Hijau Dengan Pot Gantung di Lahan Sempit

MEMILIKI rumah yang sejuk dan nyaman tentu menyenangkan. Salah satu cara mewujudkannya adalah dengan membuat taman di halaman rumah. Keberadaan taman menghadirkan nuansa hijaunya tanaman yang menyejukkan. Selain itu, taman juga merupakan sarana sirkulasi. MEMILIKI rumah yang sejuk dan nyaman tentu menyenangkan. Salah satu cara mewujudkannya adalah dengan membuat taman di halaman rumah. Keberadaan taman menghadirkan nuansa hijaunya tanaman yang menyejukkan. Selain itu, taman juga merupakan sarana sirkulasi udara yang baik. Permasalahan muncul jika lahan untuk taman sangat terbatas. Walau sebetulnya, ukuran lahan tidak lah perlu jadi masalah. Banyak kok cara mengakali masalah lahan ini. Salah satunya dengan membuat taman dalam pot. Tanaman-tanaman pot, selain praktis karena menghemat lahan, juga mudah dipindah-pindahkan. Namun, seringkali ketika koleksi tanaman pot Anda bertambah, muncul pula kerepotan baru. Bagaimana ya mengatur tanaman-tanaman pot tersebut, agar tidak tampak berantak...

Perawatan Daerah Sekitar Mata

Kulit disekitar mata merupakan bagian yang paling sensitif daripada dengan bagian kulit yang lain. Untuk bagian kulit mata yang halus ini menuntut perawatan khusus agar tetap sehat dan indah, begitu pun juga dengan mata. Menghilangkan mata sembab Kurang tidur biasanya membuat mata kita menjadi sembab, tapi masalah ini dapat diatasi dengan mentimun. Caranya, potong dua mentimun, berbaringlah dan letakkan mentimun di masing-masing mata. Biarkan selama 15 menit, lalu angkat. Mengurangi lingkaran hitam di sekitar mata Selain sembab, kurang tidur dan mata capek juga dapat menimbulkan lingkaran hitam disekitar mata. Untuk mengurangi lingkaran hitam ini, caranya: Oleskan selai mentimun, bisa sendiri atau dicampur dengan jus wortel dibagian hitam di bawah mata. Biarkan selama 20 menit dan basuh dengan air dingin. Campurkan selai mentimun dengan susu dan dinginkan selama 30 menit. Oleskan di bagian bawah mata dan biarkan selama 20 menit. Lalu basuhlah dengan air dingin. Men...

Tips Hilangkan Noda Hitam di Ketiak

Ketiak hitam bikin kaum hawa tidak pede pakai pakaian tapa lengan karena warna daerah ketiak kamu gelap atau menghitam. Rajin mandi, sering menggosok dengan scrub masih saja ketiak ada noda hitam. Kalau kamu tahu, sebenarnya setiap kita mencukur bulu ketiak atau mencabut ketiak dan menggunakan deodorant secara berlebihan akan memicu ketiak menjadi gelap. Karena, setiap ketiak kamu tidak berbulu atau tidak memiliki perlindungan keringat tubuh kamu serta deodorant yang kamu kenakan bercampur sehingga menimbulkan penumpukan kotoran dan menyebabkan penebalan kulit, hal itulah yang membuat ketiak kamu menjadi gelap. So semua pasti ada solusinya seperti dibawah ini: 1. Siapkan buah lemon dan ketimun, kemudian peras buah lemon dan ambil sarinya. Parut ketimun dan campur dengan perasan lemon tersebut, aduk rata. Tambahkan sedikit parutan kunyit kedalamnya dan aduk. Setelah tercampur rata bubuhkan pada ketiak kamu dan diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air hangat. 2. Setiap habis mand...

Cara Menghilangkan Ketombe

Ketombe memang sangat menyebalkan dan mengganggu penampilan kita. Karena ketombe bisa dialami siapa saja tanpa mengenal usia dan jenis kelamin. Ketombe timbul akibat penimbunan sel kulit kepala yang mati dan produksi minyak atau sebum serta keringat dan kotoran yang menempel di kulit kepala. Selain itu, pemilihan sampo dan faktor cuaca menjadi penyebab lainnya. Ketombe digolongkan menjadi dua, yakni ketombe basah dan kering. Ditandai dengan rasa gatal dikepala dan timbul bintik atau sisik yang kerap mengotori baju. Jika tidak segera ditangani, ketombe bisa membuat rambut rontok, dan ketombe makin sulit dihilangkan. Untuk menghilangkan ketombe, sampo anti ketombe dan creambath saja tidak akan menyelesaikan masalah. Salah satu yang dianjurkan adalah dengan melakukan 'Anti Dandruff Treatment' (Perawatan Khusus Ketombe). Proses perawatan dimulai dengan menggunakan alat High Frequency pada kulit kepala, berfungsi untuk menstimulasi regenerasi sel kulit kepala dan sel-sel akar ra...

Teh dari Indonesia Lebih Berkhasiat

Teh Indonesia umumnya lebih menyehatkan dibandingkan produk negara-negara lain. Namun, teh masih menjadi minuman yang dianggap rendah di Indonesia . Masih tingginya anggapan bahwa teh dari luar negeri seperti cina dan jepang lebih baik dan rasa tak percaya diri saat menghidangkan teh mengindikasikan itu. Peneliti Teh Pusat Penelitian Teh dan Kina (PPTK) Gambung Dadan Rohdiana di Bandung , mengatakan, teh Indonesia tak kalah bermutu dibandingkan negara lain seperti Jepang atau China . Pasalnya, varietas teh Indonesia hampir seluruhnya adalah assamica sedangkan China dan Jepang adalah sinensis. Kadar katekin pada varietas assamica lebih tinggi daripada sinensis. Katekin adalah kandungan pada teh yang bermanfaat untuk kesehatan. Katekin juga merupakan antioksidan yang sangat efektif untuk menetralkan radikal bebas dalam tubuh. Konsumsi teh Indonesia pun masih sangat rendah, sekitar 300 gram per kapita per tahun. Sebagai perbandingan, konsumsi teh Inggris 2.260 gram dan Jepang 1.140 ...

Memotret Dengan Kamera Dari Ponsel

Anda sering memotret dengan ponsel ber-kamera? Atau anda adalah pemula yang baru ingin mencoba untuk memotret. Berikut kami sajikan tips untuk memotret dengan ponsel ber-kamera bagi yang masih amatir: 1. Lebih dekat ke obyek Ponsel kamera yang beredar kebanyakan tidak dibekali dengan lensa zoom yang maksimal, jadi pastikan Anda mendekati obyek yang akan dibidik. Format pengambilan foto close up membuat hasil foto terlihat jauh lebih detail. Tapi hati-hati. Jaga jarak Anda dengan obyek. Mode pengambilan gambar makro tidak selalu bisa dijumpai di ponsel. Pengambilan gambar yang terlalu dekat bisa membuat gambar blur. 2. Hati-hati dengan cahaya Ingat baik-baik premis ini, low light = gambar buruk. C obalah untuk mengambil gambar dalam kondisi penerangan yang cukup, kecuali ponsel kamera Anda memiliki flash yang terintegrasi. Saat memotret di bawah terpaan sinar matahari, obyek jangan membelakangi datangnya cahaya. Hal ini bisa dilanggar ketika Anda ingin bereksperimen membuat foto silu...

Daftar Game Yang Berbahaya Bagi Anak Anda

Lembaga penelitian National Institute on Media and the Family (NIMF), mengeluarkan daftar game yang tidak layak dimainkan oleh para anak. Daftar ini sengaja dibuat berkaitan dengan datangnya musim Liburan Natal dan Tahun Baru. Biasanya di saat liburan, anak-anak akan menghabiskan waktunya dengan bermain video game tanpa pengawasan orang tua sepenuhnya. Menurut mereka, game-game dengan adegan kekerasan sering dimainkan oleh anak-anak. Padahal jenis permainan ini seharusnya ditujukan untuk orang dewasa. Selama ini NIMF memang dikenal sebagai lembaga yang sering mengkritisi industri game yang membuat permainan tanpa ada peringatan batasan umur bagi pemainnya. Berikut daftar 10 jenis game yang dianggap berbahaya oleh NIMF : Blitz: The League II Dead Space Fallout 3 Far Cry 2 Gears of War 2 Legendary Left 4 Dead Resistance 2 Saints Row 2 Silent Hill: Homecoming Sebagai alternatif, mereka merekomendasikan beberapa game yang cocok dimainkan anak-anak, antara lain Guitar Hero World Tour,...

Awas..Mainan Buatan China Berbahaya Bagi Anak

Maraknya mainan anak-anak buatan China dengan aneka warna yang menarik dan harganya relatif murah dijual di Indonesia perlu diwaspadai oleh masyarakat, mainan tersebut banyak mengandung unsur timbal yang dapat mengganggu kesehatan anak-anak. "Pada dasarnya unsur timbal banyak digunakan sebagai bahan pembuatan cat/pewarna pada mainan anak, seperti mobil-mobilan dan robot," kata Dra. Wahyuningsih, M.Si, pengajar Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro (Undip) Semarang , Senin. Ia mengatakan, timbal termasuk salah satu bahan logam yang berbahaya bagi kesehatan selain logam Merkuri. Unsur timbal yang terkandung pada mainan anak-anak buatan China sangat tinggi dan melewati ambang batas yang diizinkan untuk kesehatan manusia. Itu sebab utama mainan anak-anak berbahaya bagi kesehatan, terutama bagi anak-anak. "Kandungan timbal yang tinggi dapat menyebabkan keracunan kronik pada otak dan mengganggu sistem syaraf tubuh. Khususnya pada anak-anak, yang suka ...

Memilih Warna Untuk Rumah

Warna rumah bukan hanya sekadar berfungsi dari sisi keindahan pada rumah Anda saja. Pemilihan warna dapat memiliki pengaruh dalam mood atau suasana hati seseorang. Warna cerah dan berkilau akan menambah semangat, sementara warna pastel akan membuat suasana tenang dan rileks. Beberapa warna dapat terlihat gelap ketika digunakan pada tembok di dalam gedung, namun warna yang sama juga bisa terlihat terang di luar ruangan. Karena takut tidak cocok dan dianggap berlebihan, kebanyakan orang menggunakan warna-warna netral seperti putih, krem atau abu-abu untuk mengecat seluruh rumah sehingga tidak dapat menggambarkan diri penghuni. Mengingat pentingnya warna, maka bila Anda berencana mengecat rumah dengan warna baru, ada baiknya Anda mengenal makna yang digambarkan dari warna tertentu. Perhatikan gambar Color Wheel atau Roda Warna di samping, yang menggambarkan susunan warna. Warna yang terletak pada posisi yang langsung berlawanan pada Color Wheel satu dengan yang lain disebut warna yang ...

Mengenal Temperamen Kepribadian Dasar

Temperamen Temperamen merupakan gabungan dari ciri-ciri pembawaan yang secara tidak sadar mempengaruhi tingkah laku seseorang. Hippocrates, seorang tabib dan ahli filsafat yang sangat pandai dari Yunani, mengemukakan teori yang menyatakan bahwa pada dasarnya ada 4 temperamen dasar. Tetapi tidak ada seorangpun yang hanya mempunyai satu tipe temperamen, itulah sebabnya semua orang memiliki gabungan temperamen, meskipun biasanya ada satu tipe temperamen yang paling menonjol daripada yang lainnya. (LaHaYe, 1971). Empat Temperamen Dasar antara lain: sanguin, kolerik, melankolik, dan flekmatik. Sanguin Seorang yang memiliki temperamen sanguin selalu riang menganggap segala sesuatu yang dan penuh pengharapan, menganggap segala sesuatu yang dihadapinya sebagai amat penting. Ia ingin menepati janji-janjinya. Ia amat luwes, pandai bergurau, hangat, bersemangat, lincah, dan memiliki banyak teman. Ia dapat menerima segala keadaan, dan keputusan-keputusannya lebih banyak ditentukan ole...

Memutuskan Pacar Tanpa Menyakiti

Memutuskan sebuah hubungan asmara , baik yang sudah terjalin bertahun-tahun atau hanya beberapa hari, bukanlah hal yang mudah. Meski Anda tak ingin menyakiti hatinya, namun bila diteruskan pun sepertinya Anda sudah tak sanggup lagi. Jadi bagaimana dong ? Padahal Anda juga tak ingin ia tersakiti hatinya. Tapi yang namanya putus cinta, tak ada yang tidak menyakitkan bukan? Yang bisa Anda lakukan adalah membuatnya menjadi sedikit ‘beradab’. Caranya? Lakukan beberapa hal di bawah ini: 1. Buat persiapan Memutuskan hubungan asmara tentu bukan keputusan yang mendadak, jadi sisihkan waktu untuk mempersiapkan keputusan Anda tersebut. Karena semakin baik persiapan Anda, semakin kecil kemungkinan Anda terpengaruh emosi. Pihak yang diputuskan, pasti akan sedih dan kemungkinan besar akan menangis. Persiapkan pula jawaban yang tegas dan dapat diterima olehnya, bila ia menanyakan alasannya. 2. Jadikan ia yang pertama tahu Biasanya sebelum membuat keputusan ini, Anda akan bertanya dan meminta ...

Tips Menghadapi Hipnotis atau Gendam di Jalan.

Pada jaman sekarang dimana dunia kejahatan semakin beragam modusnya, tidak hanya dengan cara kasar seperti merampok, tapi juga dngan cara halus seperti menipu dan hipnotis sehingga secara tidak sadar kita menyerahkan dompet dan memberi tahu nomor PIN ATM atau Kartu kredit kita, sebelum kita sadar uang kita sudah ludes. Untuk kewaspadaan harus selalu kita usahakan sebaik mungkin. Seperti kata Pujangga Jawa, Ronggo Warsito, “seberuntung-beruntungnya orang yang lupa/alpa, masih lebih beruntung orang yang selalu waspada”. Untuk menghindari kejahatan hipnotis sangatlah mudah. Berikut ini tips dan trik untuk menghadapi kejahatan gendam / hipnotis di jalan oleh orang tak dikenal: Tips ini disarikan oleh Ir. Yan Nurindra, seorang pakar hipnotis yang menguasai metode Western Hypnosis maupun Traditional Hypnosis: 1. Jangan membiarkan pikiran kosong ketika berada di daerah umum. Pikiran kosong dapat mengakibatkan gerbang telepati terbuka, sehingga pihak lain dapat dengan mudah m...

Rahasia Di balik Ciuman

Hampir semua orang dapat dipastikan mengenal dan mengetahui apa itu ciuman dan bagaimana berciuman, tapi apakah Anda tahu bahwa ciuman itu baik? atau malah buruk? Bagaimana sih orang Jepang berciuman? kalo orang Nigeria ? Di bawah ini ada berbagai hal unik dan lucu soal ciuman yang mungkin Anda belum pernah tahu (sebelum membaca artikel ini tentunya!) 1. Berciuman menggerakkan 29 otot wajah, dengan kata lain, dengan berciuman, anda akan lebih muda, karena mencegah kerutan di wajah! 2. Pasangan yang berciuman saling menukarkan zat seperti lemak, mineral, dan protein pada saat berciuman. Hal ini akan mendorong pembuatan antibodi, yang akan digunakan untuk melawan berbagai macam penyakit. Jadi berciuman itu ekstra sehat! 3. 66 persen pasangan menutup mata saat berciuman, sedangkan sisanya sangat menikmati bagaimana emosi menjalari wajah pasangan mereka. 4. Menurut statistik Amerika, seorang wanita akan mencium setidaknya 80 orang laki laki sebelum akhirnya menikah 5. Ciuman roma...

Penyebab Penuaan Pada Kulit.

Usia memberikan kontribusi besar terhadap perubahan kulit wajah. Ketika usia bertambah, biasanya wajah pun mulai berubah. Wajah tidak fresh lagi, jadi berkeriput, dan timbul noda-noda hitam atau flek. Berdasarkan riset terbaru yang dilakukan Procter & Gamble, terdapat lebih dari 6.000 perempuan diseluruh dunia yang mengalami penuaan. Dari hasil riset itu akhirnya juga diperoleh 7 tanda penyebab penuaan kulit. Yaitu garis-garis halus dan keriput, bintik-bintik hitam, kulit kering dan kasar, kulit kelam, pori-pori besar dan penurunan elasitas kulit. “Namun secara garis besar, penyebab penuaan dini ada dua. Yakni faktor intrinsik dan ekstrinsik,” ujar Dr Bambang Dwipayana SpKK, dermatolog terkemuka dalam talk show membahas penuaan dini, di Mei Uniue Dining & Lounge, Hotel Nikko, belum lama ini. Dia menjelaskan, faktor intrinsik lebih banyak dipengaruhi oleh usia dan genetik. Faktor ini secara cepat atau lambat akan dialami oleh semua orang tanpa kecuali. Karena itu tinggal...